학술논문

The Clinical Efficacy and Safety of Simvastatin in the Management of Portal Hypertension in Cirrhotic Patients: A Systematic Review.
Document Type
Article
Source
Indonesian Journal of Gastroenterology, Hepatology & Digestive Endoscopy. Apr2020, Vol. 21 Issue 1, p26-32. 7p.
Subject
*PORTAL hypertension
*SIMVASTATIN
*META-analysis
*RANDOMIZED controlled trials
*CIRRHOSIS of the liver
*NATIVE language
PORTAL vein diseases
Language
ISSN
1411-4801
Abstract
Latar belakang: Perdarahan varises merupakan salah satu komplikasi fatal dari hipertensi porta pada sirosis hati. Pedoman terbaru menyarankan untuk menggunakan Beta Bloker non-selektif (NSBB) dan ligasi varises melalui endoskopi sebagai profilaksis primer perdarahan variseal. Akan tetapi, NSBB berhubngan dengan respon yang rendah dan efek samping sistemik. Simvastatin dapat meningkatkan produksi oksida nitrat intrahepatik dan menurunkan hipertensi porta dalam studi-studi sebelumnya. Tujuan dari studi ini adalah untuk mengetahui efikasi dan keamanan dalam menurunkan hipertensiportapadapasien sirosis. Metode: Kami melakukan pencarian pada PubMed, The Cochrane Library, ScienceDirect, ProQuest, CINAHL, Scopus, dan Clinicaltrials.gov, dan juga mencari abstrak dari konferensi-konferensi hepatologi untuk memperoleh studi. Kami memilih uji klinis acak terkontrol yang mengevaluasi perubahan gradien tekanan vena hepatik (HVPG) pada pasien sirosis yang mengalami hipertensi porta dan ditatalaksana dengan simvastatin. Kualitas studi dinilai dengan menggunakan pedoman Cochrane Risk of Bias. Data perubahan HVPG dari nilai dasar ke pasca-terapi merupakan luaran utama studi dan keamanan dari simvastatin merupakan luaran sekunder. Hasil: Dua artikel dimasukkan dalam analisis kualitatif. Kedua studi menunjukkan adanya perubahan/reduksi yang besar dan signifikan terhadap HVPG dari nilai dasar ke pasca-terapi pada kelompok simvastatin dibandingkan kontrol. Efek samping terdistribusi secara homogen pada kedua kelompok dengan tingkat keamanan yang baik. Simvastatin dapat menjadi terapi tambahan pada penggunaan NSBB untuk menurunkan HVPG. Simpulan: Simvastatin merupakan pengobatan yang efektif dalam menurunkan HVPG pada pasien sirosis dengan hipertensi porta. Uji klinis lebih lanjut diperlukan untuk memvalidasi hasil ini. Simvastatin berpotensi sebagai obat kombinasi bersama dengan NSBB untuk memperoleh hasil yang lebih baik. [ABSTRACT FROM AUTHOR]